Tuesday, May 30, 2017

Proyek Ramadhan Al Zayyan




Alhamdulillah, bulan Ramadhan sudah datang. Terima kasih Allah karena masih mengijinkan kami untuk bertemu Ramadhan dalam kondisi sehat, tak kurang suatu apapun. Sungguh mahal anugerah Ramadhan ini, karena kita diperintahkan untuk berdoa bertemu Ramadhan ini sejak bulan Rajab. Banyak keutamaan di bulan Ramadhan ini, diantaranya dilipat gandakannya pahala kebaikan, balasan yang sebanding dengan pengorbanan puasa, dan ada malam Lailatul Qadar yang pahalanya lebih baik dari 1000 bulan. Maka berbuat baik di bulan ini harus dperbanyak.

Salah satu agenda proyek Ramadhan keluarga Al Zayyan (keluarga kami) adalah menjadi tempat basecamp belajar anak-anak yang ada di sekitar rumah. Latar belakangnya, masih banyak anak-anak yang dekat dengan rumah dinas kami, yang belum bisa ngaji, sering main bareng dan orangtua nya saling mengenal karena tinggal di dalam kompleks rumah dinas. Juga ada permintaan dari salah satu teman yang menjadi orangtua teman Eza, yang meminta adanya tempat mengaji di sekitar rumah kami, karena jika mengaji bareng-bareng, biasanya lebih bersemangat.


Akhirnya saya bicarakan rencana ini pada suami dan mba pengasuh di rumah. Alhamdulillah suami mendukung, termasuk si mba yang memang cita-citanya ingin menjadi guru TK. Kami bertiga semangat membicarakan dan merencanakan proyek ini. Kami siapkan balon, tulisan dan berbagai gambar yang menarik tentang Ramadhan, si mba yang membeli perlengkapan, suami yang mencetak berbagai gambar menarik seputar Ramadhan dan mengaji, si bunda mah bantuin ngasuh Eza saja hehe.

Yang harus disyukuri adalah si mba ternyata semangat juga untuk berbagi ilmu, merencanakan cerita berbagai kisah menarik, bahkan ia sempat mengajak temannya yang juga ngasuh teman Eza, untuk bersama-sama membuat berbagai kreasi dan merencanakan berbagai kegiatan menarik. Eza tak kalah semangatnya, sudah melihat balon saja dia sudah girangnya minta ampun. Memang Eza juga kalau ngaji sendiri seperti ga semangat dan kadang menghindar jika sudah disodorkan buku iqra. Semoga dengan adanya proyek ini, membuat suasana Ramadhan yang cerita terekam dalam benak Eza dan menjadi semangat mengaji bareng teman-temannya.

Perlahan keluarga kami tumbuh menjadi pribadi yang saling menguatkan, saling menyemangati untuk berbagi, semoga ke depannya juga membuat Eza menjadi pribadi yang antusias untuk berbagi. Aamiin...

Semoga Bermanfaat

Selasa, 300517.07.40
#odopfor99days#semester2#day14

#ProgramHamil40Hari#part2#day12

No comments:

Post a Comment

Postingan Favorit