Alhamdulillah tahajud hari ini masih
sempat walau hanya beberapa menit. Hari ke-19 ini saya diberi tugas sekolah
untuk mendampingi tamu dari Aceh belajar tentang pengelolaan asrama. Sejak pagi
jam 8, saya mengikuti rapat penyambutan tamu dari Aceh dilajutkan dengan
sharing bareng dengan Mba Yuni, guru asrama di MAN Insan Cendekia Aceh sambil
keliling area asrama.
Hari ini juga saya disibukkan dengan
pendaftaran matrikulasi Institut Ibu Profesional batch #4. Tim Dapur Nasional
setiap detik setiap menit krang kring menginformasikan perkembangan terbaru
pendaftaran matrikulasi. Saya dibantu teman lain, mengecek konfirmasi
pembayaran dengan bukti transfer melalui mutasi rekening. Lumayan ribet dan
menyita waktu juga, tapi senang sih karena dapat pembelajaran baru tentang
mengelola event kegiatan yang melibatkan peserta ribuan orang.
Siang harinya, bukannya saya tidur
karena semalam menghabiskan waktu sia-sia dengan menonton drama korea, malah
menonton lagi episode terakhirnya, untuk membayar kepenasaranan saya tentang
ending ceritanya. Untungnya hanya sampai jam 2 siang dan setelah itu punya
waktu sedikit untuk tidur siang.
Sore harinya, saya kembali menyambut
tamu dari Aceh, ngobrol dan sharing di kantor Wakamad Asrama. Setelah itu,
melayani permintaan teman yang meminta tolong untuk transfer dan bayar kartu
kredit. Saya senang melayani orang lain, rasanya ada kepuasan tersendiri saat
bisa membantu dan melayani sesama. Hanya berharap semoga amal saya yang
sederhana ini bisa ikut menutupi dosa-dosa saya yang menggunung. Karena berharap
dari ibadah saya yang tidak khusyu juga sepertinya tetap tak terbayar. Maka saya
memperbanyak ibadah sosial untuk menutupi kekurangan ibadah ritual...
Semoga Bermanfaat
Jumat, 050517.05.00
#odopfor99days#part2#day91
#ProgramHamil40Hari#part1#day19
No comments:
Post a Comment