Wednesday, May 3, 2017

Day 10 : Mengamati Gaya Belajar Eza



Tak terasa, sudah 10 hari pengamatan gaya belajar Eza dilakukan. Hari kesepuluh ini, si bunda mengajak Eza main di taman bermain di daerah Taman jajan BSD. Sepertinya ada wahana baru yang seru dan sudah dicat dengan penuh warna, jadi terasa lebih fresh. Sebelum ke tempat ini, paginya si bunda ngajak jalan Eza naik motor menuju pegadaian di ruko serpong park, lumayan jauh jaraknya, kasian juga Eza tapi saya usahakan selama masih bisa ngajak anak, saya akan ajak walau jauh.

Saat di motor, biar Eza ga ngantuk, saya perdengarkan angka 11-20, surat-surat pilihan di juz 30, doa setelah baca Al-Qur’an, mengajak ngobrol Eza, pokonya intinya supaya dia terus mengoceh atau mendengarkan sesuatu, karena kalau diam, biasanya akan ngantuk. Beginilah cara saya melatih auditori nya.

Setelah itu, bermain outdoor di taman bermain, mulai dari bermain ayunan, perosotan, lari-lari, itu sudah membuat dia senang banget. Beginilah cara saya melatih kinestetik nya. Sementara visualnya dan sekaligus melatih kemampuan verbalnya, saya jadwalkan di sore hari menjelang magrib, Eza nonton film anak-anak di RTV karena sore hari adalah jam kerja saya.

Walau hasilnya belum terlihat, tapi saat semua indera dan potensinya diberikan stimulus, alhamdulillah perkembangan psikologis Eza bagus. Secara emosi stabil, jarang bahkan hampir ga pernah tantrum karena semua kebutuhannya terpenuhi, mulai dari kebutuhan fisik, psikis berupa kasih sayang yang penuh dari keluarganya. Saya juga masih belum maksimal dalam memberikan aktivitas terjadwal pada Eza, tapi berkaca dari pengalaman para bunda-bunda yang lebih berpengalaman, usia 3-5 tahun memang tak terjadwal, dibiarkan bermain sebanyak-banyak, mengenal aneka jenis permainan, untuk melatih motorik halus dan kasarnya.

Semoga Bermanfaat

Rabu, 030517.17.00
#odopfor99days#part2#day90
#tantangan10hari
#GameLevel4
#GayaBelajarAnak
#Day10
#KuliahBunsayIIP


No comments:

Post a Comment

Postingan Favorit