Tuesday, May 2, 2017

Day 9 : Mengamati Gaya Belajar Eza



Setelah menunda berkali kali rencana berenang ke Pulo Saiji di Cisauk Tangerang Selatan, akhirnya kemarin saya dan keluarga mengajak beberapa teman juga, untuk pergi liburan bareng menikmati wahana di Pulo Saiji Cisauk. Kebetulan, ada discount besar-besaran jadi bisa lebih hemat juga. Sebenarnya udah lama rencana ini mau dieksekusi, tapi berbagai kendala dan kesibukan, seringkali jadi alasan.

Kami berangkat jam 8 pagi menuju lokasi, total ada 10 orang yang ikut liburan kali ini. Tujuh orang dewasa, 3 anak kecil dan satu lagi dede bayi yang juga tak mau kalah pengen liburan. Alhamdulillah jalanan lancar dan tidak macet. Sesampainya lokasi, saya langsung menuju loket tiket dan menukar voucher dengan tiket masuk. Karena ini adalah libur hari buruh, jadi lumayan agak padat, berbeda saat pertama kali saya kesini tahun lalu di weekday, itu sepi banget dan sangat leluasa mengeksplorasi berbagai wahana.

Eza dan  teman-temannya senang banget bisa berenang di tempat ini, maklum udah berbulan-bulan ga berenang, jadi para girang kesenengan pas tau bakal diajak berenang. Berbagai wahana pun dicoba, perosotan, kolam renang balita dan kolam renang anak kecil seusia SD. Anehnya Eza tak seberani dulu saat pertama kali datang ke kolam ini. Berkali-kali diajak untuk meluncur dari perosotan atas, itu ga mau. Dia hanya mau menunggu di bawah, menyaksikan temannya meluncur. Padahal dulu, ia berani naik tangga menuju wahana perosotan, meluncur dengan lepasnya dan ga mengenal rasa takut. Tapi ini ditemenin pun ga mau. Entah kenapa, sampe sekarang belum menemukan jawabannya.

Monday, May 1, 2017

Hari Ke-16 : Program Hamil 40 Hari: Ujian Shalat Jamaah itu Saat di Mall



Hari ke-16 kemarin, saya berusaha memperbaiki kualitas shalat jamaah, kalau sebelumnya yang penting shalat berjamaah, sekarang mencoba shalat berjamaah di masjid. Butuh perjuangan ekstra lagi, tapi saya senang, sensasi mengejar agar bisa shalat jamaah di masjid, itu ternyata tak semudah sebelumnya.

Pagi hari, setelah shalat subuh, saya Eza dan mbak nya pergi naik kereta ke Balai Kartini Jakarta untuk mengikuti Sweety Baby Dance. Eza belum bangun menjelang pergi, karena acaranya jam 6 pagi, maka kami berangkat pukul 5.30 menuju stasiun Rawabuntu, trus berhenti di Stasiun Palmerah, disambung dengan grab menuju Balai Kartini. Lumayan seru acara disana, dan untungnya tak lama. Kami segera pulang, dan jam 10 sudah tiba di rumah.

Setelah  itu, saya Eza dan papanya jalan-jalan pake motor. Eza potong rambut, gratis di Barbershop yang baru buka, biasa emak emak cari gratisan hehe. Sampe rumah, lewat dari dhuhur. Jadi saya dan suami shalat dhuhur berjamaah di rumah. Ashar, alhamdulillah ke masjid. Begitupula magrib.

Day 8 : Mengamati Gaya Belajar Eza



Pagi hari di hari ke-8 pengamatan gaya belajar Eza, setelah shalat subuh, saya Eza dan mbak nya pergi naik kereta ke Balai Kartini Jakarta untuk mengikuti Sweety Baby Dance. Eza belum bangun menjelang pergi, karena acaranya jam 6 pagi, maka kami berangkat pukul 5.30 menuju stasiun Rawabuntu, trus berhenti di Stasiun Palmerah, disambung dengan grab menuju Balai Kartini. Kami tiba disana pukul 6,30, untungnya acaranya belum dimulai.

Acara ini merupakan acara Sweety Baby Dance Mother and Baby Fair, yang diselenggarakan dalam rangka promosi produk baru Diapers Sweety dengan cara mengundang beberapa komunitas, diantaranya komunitas Twins Indonesia, Institut Ibu Profesioanl (IIP) dan lain-lain. Saya dari komunitas IIP bersama teman-teman lain, datang sebanyak 7 orang. Selain mendapat goodie bag, konsumsi dan ilmu tentang baby dance, juga mendapat uang transportasi. Lumayan lah buat emak emak mah.

Acara ini juga dihadiri oleh Sarwendah sebagai ambassador produk sweety. Sempet juga nih iseng difotoin sama si mba, ternyata Sarwendah mungil dan cantik euy. Ini fotonya.




Postingan Favorit