Seonggok jagung di kamar
tak akan menolong seorang pemuda
yang pandangan hidupnya berasal dari buku
dan tidak dari kehidupan
yang tidak terlatih dalam metode
dan hanya penuh hafalan kesimpulan
yang hanya terlatih sebagai pemakai
tetapi kurang latihan bebas berkarya
pendidikan telah memisahkannya dari kehidupannya
Aku bertanya:
apakah gunanya pendidikan
bila hanya akan membuat seseorang menjadi asing
di tengah kenyataan persoalannya?
Apakah gunanya pendidikan
bila hanya mendorong seseorang
menjadi layang-layang di ibu kota
kikuk pulang ke daerahnya?
Apakah gunanya seseorang
belajar filsafat, teknologi, ilmu kedokteran atau apa saja
ketika ia pulang ke daerahnya, lalu berkata:
"disini aku merasa asing dan sepi"
(Wahyu Sulaiman Rendra, 1974)
Luar biasa ya, beliau menyuarakan ini tahun 1974, sangat kritis dengan dunia pendidikan dan sosial, bahwa pendidikan itu harus berdampak menjadikan para siswa itu menjadi makhluk sosial, bukan makhluk yang asing dengan lingkungannya sendiri.
Bahwa pendidikan yang baik, itu adalah bukan hanya menghafal tapi harus terampil berkarya, menjadi produsen bukan konsumen, bahwa sekolah yang baik adalah yang memanusiakan dirinya sendiri, bukan yang menuhankan nilai dan akademis.
Belum lagi urusan kesehatan mental. Generasi Z sekarang adalah yang terbiasa berkompetisi tapi secara mental banyak yang cepat menyerah jika tidak mendapatkan sesuatu atau target yang diinginkan. Maka penyakit mental pun bermunculan, depresi, overthinking, dan lain-lain. Masih banyak peer pendidikan kita, masa kini hingga masa mendatang, termasuk masalah spiritualitas para siswa kita. Ada jurang mendalam antara intelektualisme dan spiritualisme. Banyak siswa yang memiliki intelektualitas tinggi, tapi secara spiritualitas merasa hampa dan kosong, tidak terkoneksi dengan Tuhannya.
Semoga para insan pendidikan tetap semangat , bukan hanya mengajar untuk transfer pendidikan tapi juga mendidik jiwa mereka untuk selalu menghayati bahwa pendidikan itu harus bisa mengenal diri, lingkungan dan Tuhan. Bukan tugas mudah memang, tapi sebanding dengan janji balasan yang akan diterima yaitu pahala jariah dari ilmu bermanfaat yang diajarkan. Aamiin
Serpong, 11.11.23.13.00
No comments:
Post a Comment