Monday, May 1, 2017

Hari Ke-16 : Program Hamil 40 Hari: Ujian Shalat Jamaah itu Saat di Mall



Hari ke-16 kemarin, saya berusaha memperbaiki kualitas shalat jamaah, kalau sebelumnya yang penting shalat berjamaah, sekarang mencoba shalat berjamaah di masjid. Butuh perjuangan ekstra lagi, tapi saya senang, sensasi mengejar agar bisa shalat jamaah di masjid, itu ternyata tak semudah sebelumnya.

Pagi hari, setelah shalat subuh, saya Eza dan mbak nya pergi naik kereta ke Balai Kartini Jakarta untuk mengikuti Sweety Baby Dance. Eza belum bangun menjelang pergi, karena acaranya jam 6 pagi, maka kami berangkat pukul 5.30 menuju stasiun Rawabuntu, trus berhenti di Stasiun Palmerah, disambung dengan grab menuju Balai Kartini. Lumayan seru acara disana, dan untungnya tak lama. Kami segera pulang, dan jam 10 sudah tiba di rumah.

Setelah  itu, saya Eza dan papanya jalan-jalan pake motor. Eza potong rambut, gratis di Barbershop yang baru buka, biasa emak emak cari gratisan hehe. Sampe rumah, lewat dari dhuhur. Jadi saya dan suami shalat dhuhur berjamaah di rumah. Ashar, alhamdulillah ke masjid. Begitupula magrib.

Day 8 : Mengamati Gaya Belajar Eza



Pagi hari di hari ke-8 pengamatan gaya belajar Eza, setelah shalat subuh, saya Eza dan mbak nya pergi naik kereta ke Balai Kartini Jakarta untuk mengikuti Sweety Baby Dance. Eza belum bangun menjelang pergi, karena acaranya jam 6 pagi, maka kami berangkat pukul 5.30 menuju stasiun Rawabuntu, trus berhenti di Stasiun Palmerah, disambung dengan grab menuju Balai Kartini. Kami tiba disana pukul 6,30, untungnya acaranya belum dimulai.

Acara ini merupakan acara Sweety Baby Dance Mother and Baby Fair, yang diselenggarakan dalam rangka promosi produk baru Diapers Sweety dengan cara mengundang beberapa komunitas, diantaranya komunitas Twins Indonesia, Institut Ibu Profesioanl (IIP) dan lain-lain. Saya dari komunitas IIP bersama teman-teman lain, datang sebanyak 7 orang. Selain mendapat goodie bag, konsumsi dan ilmu tentang baby dance, juga mendapat uang transportasi. Lumayan lah buat emak emak mah.

Acara ini juga dihadiri oleh Sarwendah sebagai ambassador produk sweety. Sempet juga nih iseng difotoin sama si mba, ternyata Sarwendah mungil dan cantik euy. Ini fotonya.




Sunday, April 30, 2017

Hari Ke-15 : Program Hamil 40 Hari: Sharing Homeschooling



Hari Sabtu kemarin ternyata sudah memasuki hari ke-15 dari 40 hari program hamil saya. Alhamdulillah saya menikmati sekali prosesnya. Saya sering melarang mba di rumah untuk shalat, jika saya pulang terlambat dan belum shalat, alhamdulillah selama ini tidak ketinggalan shalat berjamaah. Evaluasinya adalah selama shalat berjamaah ini, saya belum memaksimalkan shalat berjamaah di masjid, dan masih belum tepat waktu. Saya hanya mengejar shalat berjamaahnya, tapi tidak mengejar di awal waktunya. Semoga ke depan, saya bisa lebih baik lagi.

Pagi hari, saya belanja ke Batan dengan mengajak Eza. Setelah itu, saya bertemu dengan konsultan software keuangan untuk melatih karyawan koperasi mengoperasikan software keuangan tersebut. Kami bertemu pukul 10 kurang di koperasi dan langsung praktek mengoperasikan software keuangan koperasi. Papanya Eza, walau baru pulang dari Jambi, ternyata pagi tadi harus berangkat lagi untuk mengantar anak lomba di SMA Daar El Qolam Gintung, yang kebetulan keponakan saya sekolah disana, dan bisa menitipkan amplop ulang tahun untuknya.

Siang harinya, saya mengikuti sesi sharing kelas fasilitator homestay yang membahas tentang Bahasa Bakat, bertempat di rumah salah satu membernya di Perumahan Sevilla. Alhamdulillah, papa nya Eza sudah datang jadi bisa menemani Eza tidur siang, sementara si bunda belajar lagi tentang pendidikan khususnya homeschooling. Rencananya saat dia TK, saya takkan memasukkan Eza ke sekolah formal, tapi belajar dengan saya sebagai bundanya di rumah. Untuk menyiapkannya, saya harus belajar banyak tentang homeschooling terlebih dahulu.

Postingan Favorit