Pada hari Sabtu tanggal
1 April kemarin, sepupu Eza nginap di rumah kami di Serpong. Dijemput pukul 2
siang dari angkot Kalideres Serpong, kami langsung ngebaso dan dilanjutkan
dengan pesta durian di rumah. Alhamdulillah perut kenyang, hati pun senang.
Sore hari, ternyata hujan turun sangat deras. Sepupunya Eza minta
hujan-hujanan, Eza pun ikut-ikutan. Sebenarnya lagi pilek tapi rasanya ga tega
mencegah Eza hujan-hujanan. Kami pun ijinkan dan siap dengan resiko terburuk.
Ternyata Eza dan
sepupunya seneng banget saat dibolehkan hujan-hujanan, wuah ekspresinya tertawa
lepas saat mereka main air, nyebur di kolam kecil, lari-larian di tengah hujan
deras. Bahkan, tetangga depan rumah yang punya dua anak cowo, tak tahan dan
tergoda pula untuk hujan-hujanan. Beberapa temannya pun ada yang mengintip dari
balik rumahnya. Mungkin pengen juga gabung hujan-hujanan, tapi sepertinya tak
dibolehkan oleh orang tuanya.
Menyenangkan sekali ya
melihat anak bahagia dan menikmati aktivitasnya. Kami hanya melihat, mengamati
dan tentu saja mengabadikan momen tersebut sebagai momen spesial. Setelah
selesai hujan-hujanan, Eza terlihat kedinginan, langsung mandi dan makan. Setelah
itu malah main lagi sama sepupunya. Ga ada matinya deh tenaga Eza itu.